Bupati H M Syukur : Mobil Dinas Bukan Mobil Pribadi Kodim 0416/Bute Gelar Buka Puasa Bersama Awak Media dan Umumkan Pemenang LKJ TMMD Guncang Merangin,!! PT JJA Gelar Grasstrack Championship 2025 Wakil Bupati Tebo Nazar Efendi, SE, MSi Hadiri Rapurna DPRD dalam Penyampaian Nota Pengantar LKPJ Bupati Tahun 2024 Kodim 0420/Sarko Gelar Bazar Ramadhan, Wujud Kepedulian TNI terhadap Masyarakat

Home / Berita / Daerah / POLRES TEBO / Tebo

Minggu, 21 Juli 2024 - 11:59 WIB

Bersama Kapolres, Kadisporapar Tebo Lepas Atlet Untuk Mengikuti Popda Jambi dan Kejurnas Karate Piala Kapolri

INFONEGERIJAMBI.com, Tebo – Kapolres Tebo, AKBP Dr. AKBP I Wayan Artha Ariawan bersama Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Tebo secara resmi melepas para atlet terbaik Tebo yang akan berlaga di Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Provinsi Jambi Tahun 2024, di Kota Jambi, Provinsi Jambi, Minggu, (21/07/24).

 

Pada kesempatan ini Kapolres Tebo juga melepas atlet karate yang tergabung dalam Forki untuk mengikuti Kejuaraan Nasional (Kejurnas) dalam merebut piala Kapolri di Bogor, Provinsi Jawa Barat.

 

Kadisporapar Tebo, Taufik Khaldy dalam sambutannya mengatakan ada lima cabang olahraga (Cabor) yang diperlombakan pada Popda Provinsi Jambi Tahun 2024 ini, yakni pencak silat, tinju, takraw, badminton dan tenis lapangan.

 

Taufik menjelaskan bahwa pada Popda Provinsi Jambi Tahun 2024 ini, pihaknya menurunkan sebanyak 42 atlet Tebo. “Kegiatannya digelar selama lima hari mulai dari tanggal 22 hingga 26 Juli di GOR Kota Baru,” jelas Taufik.

 

Jauh hari, lanjut Taufik dalam sambutannya, pihaknya melalui para pelatih telah mempersiapkan seluruh atlet dalam menghadapi Popda nantinya.

BACA JUGA :  DWP Kemenag Kabupaten Tebo Ikuti Khataman dan Peringatan Nuzulul Qur'an 1446 H Secara Daring

 

“Alhamdulillah, semuanya semangat. Mudah-mudahan sampai di pertandingan tetap semangat,” katanya.

 

Taufik mengungkapkan jika dua tahun yang lalu Tebo berhasil menyabet juara dua Popda Provinsi Jambi, dan dia optimis jika prestasi tersebut bisa diraih kembali.

 

Pasalnya, kata dia, dari lima Cabor yang dipertandingkan tahun ini, semuanya atlet Tebo memiliki potensi untuk mendapatkan medali, “semua Cabor kita unggulkan untuk mendapat medali,” kata dia.

 

Kemudian, Taufik berkata jika pada tanggal 23 Juli 2024 ini, atlet karate Tebo yang tergabung dalam Forki akan berangkat ke Bogor untuk mengikuti Kejurnas dalam rangka merebut piala Kapolri.

 

Kejurnas ini bakal dilaksanakan pada tanggal 26 hingga 28 Juli 2024. “Mari kita doakan bersama-sama semoga atlet karate kita bisa mengukir nama baik Tebo ditingkat nasional,” pungkasnya.

 

Kapolres Tebo, AKBP Dr. AKBP I Wayan Artha Ariawan dalam sambutannya mengatakan jika Kabupaten Tebo memiliki wilayah yang sangat luas.

BACA JUGA :  Satgas Operasi Mantap Brata Polres Tebo 2023-3024 Melaksanakan Patroli Skala Besar

 

Dengan luasan wilayah ini, menurut dia, sangat berpotensi untuk mengembangkan olahraga. “Ini juga yang sudah menjadi komitmen kita bersama KONI dan Disporapar Tebo untuk mengembangkan olahraga di Tebo,” kata Kapolres.

 

Dikatakan Kapolres, selama pengamatannya, semangat para atlet Tebo dalam mempersiapkan diri untuk menghadapi Popda maupun Kejurnas Karate dalam memperebutkan piala Kapolri Tahun 2024 sudah sangat luar biasa.

 

“Pertahanan mental dan semangatnya untuk menjadi sang juara. Jangan sampai saat pertandingan nanti, kita jatuh mental. Tolong ini dijaga demi nama baik Tebo,” pesannya.

 

Untuk diketahui, pada Pelepasan Kontingen Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Polda) Kabupaten Tebo Tahun 2024, dan pelepasan atlet Forki yang akan mengikuti Kejuaraan Polri di Bogor, Jawa Barat, dihadiri langsung oleh Ketua KONI Tebo, pimpinan BPJS Ketenagakerjaan, pelatih, official dan para atlet yang siap berlaga di Polda Provinsi Jambi maupun Kejurnas Karate Piala Kapolri Tahun 2024.***

Share :

Baca Juga

Berita

Memperingati Maulid Nabi 1445 H / 2023, DiMesjid AR Rahmah Kelurahan Sijenjang Kota Jambi

Berita

TINGGINYA CURAH HUJAN, BANJIR BANDANG MENERJANG EMPAT DESA DI KECAMATAN BATANG ASAI

Politik

Istri Paslon Bupati Tebo AGUS-NAZAR Kompak Bersilaturahmi Dengan Emak-emak di Desa Teriti

Daerah

Kodim 0420/Sarko Gelar Bazar Ramadhan, Wujud Kepedulian TNI terhadap Masyarakat

Daerah

Satgas TMMD Ke-123 Pasang Pintu MCK di Madrasah Ibtidaiyah Nurul Falah

Berita

Muhammadiyah dan NU Sudah Menetapkan Idul Fitri 2023, MUI: Pemerintah Diprediksi Berbeda!

Tanjab Barat

Respon Cepat Laporan Warga, Satpol PP Tanjab Barat Amankan 18 Muda – Mudi

POLRES TEBO

Dalam Rangka Program 100 hari Pemerintah yang salah satunya tentang Ketahanan Pangan