Bupati H M Syukur : Mobil Dinas Bukan Mobil Pribadi Kodim 0416/Bute Gelar Buka Puasa Bersama Awak Media dan Umumkan Pemenang LKJ TMMD Guncang Merangin,!! PT JJA Gelar Grasstrack Championship 2025 Wakil Bupati Tebo Nazar Efendi, SE, MSi Hadiri Rapurna DPRD dalam Penyampaian Nota Pengantar LKPJ Bupati Tahun 2024 Kodim 0420/Sarko Gelar Bazar Ramadhan, Wujud Kepedulian TNI terhadap Masyarakat

Home / Tebo / VIRAL

Selasa, 14 Januari 2025 - 21:37 WIB

Diduga Tenaga Honorer Bagian Umum Setda Kabupaten Tebo Jarang Ngantor tapi lulus PPPK, Ada Apa..???

TEBO – Diduga seorang tenaga honorer di bagian umum Setda Kabupaten Tebo berinisial AB jarang masuk kantor jauh sebelum pelaksanaan Pilkada Serentak tahun 2024. Namun, AB berhasil lolos seleksi PPPK yang diadakan Pemkab Tebo pada tahun tersebut.

 

AB diketahui memiliki kedekatan dengan salah satu kandidat calon bupati, yaitu kandidat nomor 01. AB sering terlihat mendampingi kandidat tersebut dalam kegiatan sosialisasi. Hal ini menimbulkan dugaan bahwa AB telah terlibat dalam politik praktis dan secara terang-terangan mendukung calon tertentu, yang merupakan pelanggaran terhadap aturan netralitas ASN dan tenaga honorer.

BACA JUGA :  Bukan soal Jabatan Kades, Mendes Ungkap Urgensi Revisi UU Desa

 

Meskipun demikian, AB tampaknya dibiarkan oleh atasan untuk terlibat dalam aktivitas kampanye calon bupati dan wakil bupati 2024. Kabag Umum Setda Tebo, Samin, tidak memberikan respons ketika dikonfirmasi terkait hal ini melalui pesan WhatsApp, yang menimbulkan tanda tanya di kalangan publik.

 

Seorang tenaga honorer yang enggan disebutkan namanya mengungkapkan bahwa AB memang jarang hadir di kantor. “Jarang ngantor, bang, tapi anehnya SK-nya tetap diperpanjang,” ujarnya pada Selasa (14/1/2025).

 

Menurutnya, SK tenaga honorer biasanya diperpanjang dua kali dalam setahun. Meski demikian, perpanjangan SK AB tetap dilakukan oleh atasannya, meskipun AB jarang hadir di kantor.

BACA JUGA :  Armayanti Istri Mantan PJ Bupati Tebo Di Periksa Polres Tebo

 

Wartawan telah berusaha mengonfirmasi kepada Kabag Umum Setda Tebo, Samin, terkait kehadiran AB dan apakah AB telah diberikan teguran, namun Samin tidak memberikan respons.

 

Selain itu, wartawan juga menanyakan alasan perpanjangan SK AB yang jarang masuk kantor dan terlibat politik praktis. Namun, pertanyaan ini pun tidak mendapat tanggapan dari Samin.

 

Kasus ini menimbulkan pertanyaan di kalangan publik mengenai netralitas dan profesionalisme di lingkungan kerja pemerintah.

Redaksi

Share :

Baca Juga

KODIM 0416 BUTE

Gladi Bersih Upacara Pembukaan TMMD ke-123, Kodim 0416/Bute Tunjukkan Kesiapan Penuh

Politik

Warga Kelumpang Jaya Doakan Agus-Nazar Jadi Bupati dan Wakil Bupati Tebo

Daerah

KETUA DPRD TEBO Hadiri Penyusunan RKPD 2026

Daerah

Satgas TMMD ke-123 Kodim 0416/Bute Laksanakan Pemasangan Kawat Jendela Madrasah Ibtidaiyah

IAI TEBO

IAI Tebo Gelar PBAK, Andi Susanto : PBAK tahun ini bertemakan Membentuk Generasi Muda Cerdas dan Madani Berlandaskan Iman Akhlak Ilmu

Berita

Satlantas Polres Tebo Sabet Penghargaan Dari Kakorlantas Polri

Daerah

Wakil Bupati Tebo Hadiri Penutupan TMMD Ke-123 Tahun 2025

Berita

Pilkada Serentak, Pj Bupati Tebo: Jaga Lisan dan Jari