Persiapan Menjelang Kunjungan Wasev TMMD: Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0416/Bute Percepat Prioritas Pembangunan di Desa Teluk Kuali dan Desa Malako Intan Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0416/Bute Bangun Tangga Kandang Kambing di Desa Teluk Kuali Wakil Bupati Tebo Nazar Efendi Gelar Safari Ramadhan 1446 H di Masjid Nurul Yakin, Kecamatan Sumay Satgas TMMD ke-123 Kodim 0416/Bute Semangat Mengecat RTLH di Bulan Ramadhan Dugaan Penimbunan Solar Ilegal di Eks PT JNE, Polisi Diminta Usut Tuntas

Home / Daerah / KODIM 0416 BUTE / Tebo

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:46 WIB

Pemuda Desa Antusias Bantu Rehabilitasi Rumah di Program TMMD Ke-123

TEBO – Semangat gotong royong terlihat jelas dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-123 Kodim 0416/Bute, khususnya dalam rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Desa Malako Intan, Kecamatan Tebo Ulu, Kabupaten Tebo, Kamis (13/03/2025).

 

Para pemuda desa dengan penuh antusias turut membantu Satuan Tugas (Satgas) TMMD dalam berbagai tahapan pembangunan. Keterlibatan mereka mempercepat proses rehabilitasi serta menunjukkan kepedulian terhadap sesama warga.

 

Salah satu rumah yang sedang direhabilitasi adalah milik Bapak Hendri Yuli Rianto, yang saat ini telah memasuki tahap pelamiran dinding. Keikutsertaan pemuda desa membantu mempercepat proses pembangunan sehingga rumah tersebut bisa segera dihuni dengan layak.

BACA JUGA :  Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0416/Bute Rehabilitasi MCK MI Nurul Falah Teluk Kuali

 

Komandan Satgas TMMD Ke-123, Letkol Inf Arief Widyanto, S.E., M.Han, mengapresiasi peran aktif pemuda desa dalam mendukung kegiatan ini.

 

“Kami sangat mengapresiasi semangat gotong royong para pemuda desa. Ini menunjukkan bahwa kepedulian terhadap sesama masih sangat tinggi dan menjadi modal sosial yang kuat dalam pembangunan,” ujarnya.

 

Sementara itu, salah satu pemuda desa bernama Rizky mengaku senang bisa terlibat dalam kegiatan TMMD ini.

BACA JUGA :  Walaupun Izin Pub Dan Bar Sudah Dicabut, PEGASUS Masih Nekat Beroperasi

 

“Kami ingin membantu semampu kami agar rumah ini bisa segera selesai dan layak untuk dihuni. Ini juga jadi pengalaman berharga bagi kami dalam bekerja sama dengan TNI,” katanya.

 

Program TMMD Ke-123 tidak hanya berfokus pada pembangunan fisik, tetapi juga menanamkan nilai-nilai kebersamaan dan kepedulian sosial di masyarakat, terutama bagi generasi muda. Dengan adanya program ini, diharapkan semakin banyak warga yang terdorong untuk berkontribusi dalam pembangunan desa.***

Share :

Baca Juga

Berita

Jadi Penadah Barang Hasil Curian, Pemuda ini Diancam Pidana 4 Tahun Penjara

Bungo

PT. Catur Tunggal Wijaya, Akhirnya Dilayangkan Surat Peringatan Pertama Dan Terakhir Oleh Pemda Bungo

Politik

Yel – yel Menangan Muslimin Tanja Menggema Dipandan Sejahtera

Politik

Silaturahmi dengan Tomas desa waneraja, agus Rubianto paparkan visi misi

POLRES TEBO

Jelang Pilkada Serentak, Polres Tebo Gelar Rapat Koordinasi dan Latihan Pra Operasi Mantap Praja 2024

Bungo

Program Jaksa Masuk Sekolah (JMS) Disambut Hangat Oleh Siswa SMA Negeri 1 Bungo

Politik

Minta Pemerataan Pembagunan, 80 Persen Suara Sepakat Bersatu Untuk Agus -Nazar

Daerah

H. Aspan ST Kukuhkan Pengurus KBMT Di Pendopo