Wakil Bupati Tebo Nazar Efendi, SE, MSi Pimpin Rakor Virtual Pengendalian Inflasi 2025 Babinsa Koramil 420-04/Sarolangun Dampingi Petani Cabai dalam Mendukung Ketahanan Pangan Tokoh Pemuda Jambi Bungatan SE, ME Apresiasi Ketua Umum BAPERA atas Aksi Kedermawanan Pererat Silaturahmi, Ponpes Darul Istiqomatuddin Mu’arrif Gelar Buka Puasa Bersama Satresnarkoba Polres Tebo Ungkap Kasus Peredaran Narkotika, Dua Pelaku Diamankan

Home / Kriminal / Merangin

Minggu, 8 September 2024 - 09:52 WIB

Polres Merangin Terjunkan Personil, Pasca Penikaman Sopir di PT SGN

MERANGIN,INFONEGERIJAMBI.COM – Polres Merangin terjunkan personilnya antisipasi hal-hal yang tidak diinginkan pasca penikaman sopir di PT SGN, Sabtu (7/9/2024).

 

Terjadinya peristiwa pembunuhan di areal PT Sumber Guna Nabati (PT SGN) yang berada di Kecamatan Tabir Selatan Kabupaten Merangin sekira pukul 16.57 Wib, langsung diantisipasi polisi.

 

Sebelumnya, sebagai informasi, korban JP (35) yang merupakan warga Jalan Yudistira, RT 16, Desa Bungo Antoi Kecamatan Tabir Selatan meninggal dunia usai ditikam oleh oknum security PT SGN saat antri menimbang buah kelapa sawit.

BACA JUGA :  Sat Resnarkoba Polres Tebo Tangkap Pengedar Sabu di Tengah Ilir, Amankan 14 Paket Narkotika

 

 

Kapolres Merangin AKBP Ruri Roberto, S.H.,S.I.K., M.M.,M.Tr., S.O.U saat dikonfirmasi awak media membenarkan perihal terjadinya penikaman hingga menyebabkan korban meninggal dunia.

 

Betul, begitu dapat laporan kejadian kita langsung turunkan personil untuk back up Polsek Tabir Selatan guna antisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, selain itu kita juga menggandeng tokoh masyarakat, tokoh agama untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif,” sebut Kapolres.

 

Ruri menambahkan bahwa selain mengamankan TKP saat ini anggotanya juga sedangkan melakukan penyelidikan terkait peristiwa tersebut.

BACA JUGA :  8 Minuman Berbahan Alami Penurun Kolesterol yang Mudah Dibuat di Rumah

 

Dari informasi yang dihimpun dilapangan bahwa untuk tersangka penikaman yakni FB (32) yang merupakan Security PT SGN juga meninggal dunia usai dikeroyok massa yang tidak senang dengan perbuatan tersangka.

 

“Saat ini anggota kita sedang melakukan penyelidikan terkait peristiwa tersebut, karena untuk diketahui bahwa diduga tersangka penikaman juga meninggal dunia setelah dikeroyok oleh massa, oleh karena itu saya mengharapkan kepada semua pihak untuk dapat menahan diri dan menyerahkan sepenuhnya permasalahan ini ke Penegak Hukum”. tutup Kapolres.

Share :

Baca Juga

Berita

PJ Bupati Merangin dan Gubernur Jambi Takziah ke Rumah Almarhum Kades Limbur Merangin

Merangin

Orang Hilang di Sekancing Ditemukan, dalam keadaan Meninggal Dunia

Daerah

Hearing DPRD Terhadap PT KMB, PT KPl Dan PT KSL Ini Catatannya

Merangin

Yayasan Orik, Minta APH Berantas Illegal Loging Yang Di Bawa Dari Tabir Timur

Berita

Pj Bupati Pimpin Apel Kebangsaan dan Deklarasi Damai

Merangin

Bangun Jalan Pamenang dari DBH Sawit, Mukti Wujudkan Impian Ribuan Warga

Merangin

Margo Batin IX Ilir Geruduk DPRD, Tolak Dinasti Politik di Merangin

Berita

Residivis Narkoba Kembali Ditangkap, Ketahuan Edarkan Sabu di Merangin