Kodim 0416/Bute Bangun Saluran Air Bersih untuk Ponpes Babul Muarif dan Warga Desa Timbolasi Satu Lagi Terdakwa Korupsi Bank Jambi, Leo Darwin Divonis 16 Tahun Penjara Peduli Terhadap Gizi Anak, Kodim 0416/Bute Kembali Gelar Program Dapur Masuk Sekolah Paket APBN SYC di Provinsi Jambi yang Direncanakan Akhir 2024 Kemungkinan Tertunda Imbas Efisiensi Anggaran Kebakaran Sumur Minyak Ilegal di Tahura Senami Kembali Terjadi, Lima Korban Luka Serius

Home / POLRES SAROLANGUN

Sabtu, 28 Desember 2024 - 13:56 WIB

Polres Sarolangun Gelar Rilis Akhir Tahun 2024

SAROLANGUN – Kepolisian Resort (Polres) Sarolangun melaksanakan rilis akhir tahun di Asfa Cafe Sri Pelayang Sarolangun. Hadir dalam kegiatan ini Waka Polres Kompol A Yosua Lubis, Kasat Lantas AKP Rio Rienaldy Siregar, Kasat Reskrim Iptu June Sianipar, Kasat Intelkam AKP Sukman, Kapolsek Sarolangun AKP Ilham Tri Kurnia, Kasat Narkoba AKP Suhendri, serta Kasi Humas Iptu Rienradi, Sabtu (28/12/2024).

 

Kapolres Sarolangun, AKBP Budi, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan agenda rutin tahunan untuk memaparkan capaian penanganan kasus di bidang Reskrim, Narkoba, dan Lalu Lintas. Menurutnya, gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) jenis konvensional mengalami penurunan dari 267 kasus pada 2023 menjadi 218 kasus pada 2024.

BACA JUGA :  Polsek Pelawan Singkut Ungkap Fakta di Balik Video Viral Pungli Sopir Truk

 

Dalam Analisa dan Evaluasi (ANEV) terkait kasus 3C (Curat, Curas, Curanmor), kasus tertinggi adalah pencurian dengan pemberatan (Curat) sebanyak 62 tindak pidana. “Dari total 71 kasus tindak pidana 3C, berhasil ditangani 49 kasus, dengan rincian Curat 62, pencurian biasa 36, dan penganiayaan 26 kasus,” ujar AKBP Budi.

 

Untuk kasus kejahatan ilegal, Polres Sarolangun berhasil mengungkap 8 dari 9 kasus sepanjang 2024. Kapolres juga mengapresiasi kinerja Satnarkoba yang berhasil menangani 80 dari 85 kasus narkotika selama tahun ini.

BACA JUGA :  Bakti Sosial Polsek Bhatin VIII: Wujud Kepedulian dan Kebersamaan pada HUT Bhayangkara ke-78

 

“Tahun ini, Satnarkoba berhasil menyita 4.107,23 gram sabu-sabu dan 318,96 gram ekstasi,” tambah Kapolres.

 

Di sisi lain, Polres Sarolangun juga menyampaikan data kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas) di wilayahnya. Sepanjang 2024, tercatat 71 kecelakaan dengan korban meninggal dunia sebanyak 34 orang, luka berat 25 orang, dan luka ringan 69 orang.

 

Kerugian materi akibat Laka Lantas ditaksir mencapai Rp520.500.000. Pelanggaran lalu lintas (Gar Lantas) mencapai 3.164 kasus dengan denda yang terkumpul sebesar Rp436.825.000.

 

Dengan pencapaian tersebut, Kapolres menegaskan komitmen Polres Sarolangun untuk terus meningkatkan pelayanan dan keamanan masyarakat.***

Share :

Baca Juga

POLRES SAROLANGUN

Melintas Di Luar Jam Operasional, Satlantas Polres Sarolangun Tindak Tegas Angkutan Batu Bara

POLRES SAROLANGUN

Kapolres Himbau Kades Jangan Takut Melaporkan Bila Ada Pelaku Narkotika Diwilayahnya

Berita

Polres Sarolangun Gelar Konferensi Pers Terkait Penangkapan Kurir Narkoba 1 Kg, Kapolres: Ancaman Maksimal Hukuman Mati

POLRES SAROLANGUN

Penangkapan Dua Tersangka Narkotika di Kecamatan Batang Asai

Berita

Bakti Sosial Polsek Bhatin VIII: Wujud Kepedulian dan Kebersamaan pada HUT Bhayangkara ke-78

Berita

Tahapan Kampanye Dimulai, Karendal Ops OMB Polres Sarolangun Pimpin Rakor FGD Bersama LO Partai Politik

POLRES SAROLANGUN

Usai Apel Pagi, Personel Polres Sarolangun Satu Persatu HPnya Di Cek Propam

POLRES SAROLANGUN

Polsek Sarolangun Launching Gugus Tugas Polri Dukung Ketahanan Pangan