Bupati H M Syukur : Mobil Dinas Bukan Mobil Pribadi Kodim 0416/Bute Gelar Buka Puasa Bersama Awak Media dan Umumkan Pemenang LKJ TMMD Guncang Merangin,!! PT JJA Gelar Grasstrack Championship 2025 Wakil Bupati Tebo Nazar Efendi, SE, MSi Hadiri Rapurna DPRD dalam Penyampaian Nota Pengantar LKPJ Bupati Tahun 2024 Kodim 0420/Sarko Gelar Bazar Ramadhan, Wujud Kepedulian TNI terhadap Masyarakat

Home / Batanghari / Politik

Sabtu, 9 November 2024 - 00:42 WIB

Safari Politik Di Tiga Kabupaten, Romi Hariyanto Di Sajikan Kuliner Khas Daerah Mersam

BERITA BATANGHARI – Menyantap Gulai Talang di Mersam, Akhiri Safar Politik Romi di Bungo, Merangin, Sarolangun dan Batanghari..Tuka Gubernur Membahana Lagi.

 

Safari politik Calon Gubernur Jambi nomor urut 1, Romi Hariyanto selama tiga hari menyisir Kabupaten Bungo, Merangin dan Sarolangun diakhiri di Mersam, Kampung halaman Hasbi Ansori.

 

Rombongan sampai di Mersam sekitar pukul 20.00 WIB, puluhan warga sudah menunggu dan tuan rumah menyediakan makan malam dengan gulai khas Mersam Gulai Talang. Yaitu gulai itik dengan tanpa santan.

 

” Hidangan sudah tersedia, sebelum makan kita berdoa dan setelah makan baru bacerito dan bertanya jawab dengan calon Gubernur Jambi, H. Romi Hariyanto, ” ujar protokol acara.

 

Rombongan begitu lahap menyantap nasi yang dihidangkan dengan gulai talang. Tidak terkecuali Romi Hariyanto. ” Luar biasa, sangat enak. Daging itiknya lembut, ” jelas Romi yang makannya betambuah.

BACA JUGA :  Gawat, Tolak Dinasti Politik di Merangin, Warga Pamenang Ancam Aksi

 

Hasbi sebagai tuan rumah mengatakan berani membawa Romi bersilaturahmi dengan warga Mersam. Karena Romi memegang janji dan komitmen. ” Romi yang saya kenal tidak pemberi harapan palsu, apa yang dijanjikannya dipenuhinya,” jelas Hasbi yang juga Ketua Koalisi Pemenangan Romi – Sudirman.

 

Dalam sambutan Romi sangat terharu ketika memasuki Desa Mersam masih banyak rumah rumah panggung berdiri. Itu pertanda warga desa ini masih mempertahankan tradisi nenek moyang.

 

” Rumah panggung sebagai kearifan lokal yang ramah lingkungan,” ungkapnya. Dan akan dijadikan cagar budaya.

 

Romi berjanji kepada masyarakat Provinsi Jambi dan Mersam khusus akan memberikan bantuan Rp 300 juta per desa/ tahun. Dan juga akan melaksanakan replenting sawit dan karet.

BACA JUGA :  Kapolri Pastikan Kabag Ops Polres Solok Selatan Di Pecat dan di Proses Pidana

 

Dalam dialog warga dengan Romi di luar dugaan warga menanyakan tentang solusi kemacetan dan alih fungsi lahan yang gagal dilaku

 

Masalah kemacetan, solusi yang akan dilakukan Romi. ” Kuncinya wasit jangan jadi pemain, kami pastikan kami akan selesaikan angkutan batubara ini,” ujarnya.

 

Sedangkan untuk mengatasi alih fungsi lahan perlu adanya perlindungan hukum terhadap lahan lahan sawah itu, misalnya berupa Perda. ” Kabupaten Tanjabtim sudah punya Perda ini, nantinya provinsi disarankan membuat Perda ini dan juga kabupaten lainnya.” Jelasnya. Dengan ada Perda ada kekuatan hukum dan diberikan insentif dan subsidi.***

 

 

Share :

Baca Juga

Politik

Dijuluki Jendral Politik, Agus Rubiyanto Siap Pimpin Tebo. Ini Profil singkatnya

Politik

Susur Keluarga, Nazar Efendi Temui Dasril Efendi Mantan Kades Yang 25 Tahun Pernah Pimpin Napal Putih

Politik

Demi Kemenangan Agus-Nazar Masyarakat Rela Datang Walaupun Acaranya Digelar Malam Hari

Politik

Bertemu Agus- Nazar Ini Harapan Warga Desa Tegal Arum

Pilgub

Romi-Sudirman Siap Tingkatkan Layanan Kesehatan Jambi jika Terpilih Jadi Gubernur

Berita

DPD Partai Nasdem Tebo Buka Pendaftaran Kepala Daerah Secara Gratis

Batanghari

Lama Vakum, PWI Batanghari Akhirnya di Komando Meri Pransida Spd

Politik

Tidak Tergoyahkan, Warga Tetap Dukung Pasangan Agus-Nazar Jadi Pemimpin Tebo