Persiapan Menjelang Kunjungan Wasev TMMD: Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0416/Bute Percepat Prioritas Pembangunan di Desa Teluk Kuali dan Desa Malako Intan Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0416/Bute Bangun Tangga Kandang Kambing di Desa Teluk Kuali Wakil Bupati Tebo Nazar Efendi Gelar Safari Ramadhan 1446 H di Masjid Nurul Yakin, Kecamatan Sumay Satgas TMMD ke-123 Kodim 0416/Bute Semangat Mengecat RTLH di Bulan Ramadhan Dugaan Penimbunan Solar Ilegal di Eks PT JNE, Polisi Diminta Usut Tuntas

Home / Daerah / KODIM 0416 BUTE / Tebo

Rabu, 26 Februari 2025 - 16:14 WIB

Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0416/Bute Pasang Instalasi Pipa Sumur Bor di Desa Teluk Kuali

TEBO – Sumur bor merupakan solusi penting untuk menyediakan akses air bersih, terutama di daerah yang sulit mendapatkan pasokan air. Dalam rangkaian kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-123 Kodim 0416/Bute, Satgas TMMD melakukan pemasangan instalasi pipa sumur bor di Desa Teluk Kuali Kkecamatan Tebo Ulu Kabupaten Tebo, Rabu (26/02/2025).

 

Pemasangan pipa ini dilakukan dengan tujuan untuk memastikan distribusi air bersih dari sumur bor dapat menjangkau seluruh warga yang membutuhkan. Satgas TMMD berkolaborasi dengan masyarakat setempat melakukan pemasangan pipa yang akan mengalirkan air dari sumur bor ke tandon air.

BACA JUGA :  Wisata Jambi Yang Wajib Masyarakat Jambi Ketahui

 

Sertu Sugeng, anggota Satgas TMMD Ke-123, menjelaskan bahwa pemasangan pipa ini sangat penting untuk menunjang kebutuhan air bersih di desa Teluk Kuali. Sumur bor yang ada ini menjadi sumber utama air bersih bagi warga di sekitar lokasi TMMD. Dengan pemasangan pipa, diharapkan distribusi air dapat mencukupi kebutuhan warga sehari-hari, ungkapnya.

 

Ia juga menambahkan bahwa harapan dari pemasangan instalasi pipa ini adalah untuk memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat desa Teluk Kuali.

BACA JUGA :  Berhasil Ungkap Kasus Narkoba, Polres Tebo Gelar Konferensi Pers

 

“Kami berharap dengan adanya sumur bor dan instalasi pipa ini, masyarakat dapat lebih mudah mendapatkan air bersih, yang tentu saja sangat penting untuk kehidupan sehari-hari, termasuk untuk keperluan rumah tangga dan pertanian,” jelas Sertu Sugeng.

 

Untuk diketahui pembuatan sumur bor di TMMD Ke-123 Kodim 0416/Bute sebanyak 4 unit dan sumur Konvensional 1 Unut, ini merupakan bagian dari upaya TMMD dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui pembangunan infrastruktur dasar, termasuk akses air bersih yang sangat vital.***

Share :

Baca Juga

Berita

Kapolres Tebo Pimpin Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Persiapan Penanggulangan Bencana Alam

Berita

Aliansi pemuda asal tebo memberikan 150 paket sembako kepada masyarakat yang terdampak banjir di kabupaten tebo

Daerah

Serda Badrus Cairkan Suasana, Membuat Warga Bersemangat membangun RTLH

Daerah

Lanjutkan Pekerjaan Fisik, Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0416/Bute Plester Dinding RTLH Milik Hendri

Daerah

Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0416/Bute Kebut Pengerjaan Jalan Usaha Tani

Bungo

Diduga Selingkuh Oknum ASN Tertangkap Basah Oleh Suaminya Sendiri

Berita

Pemdes Sungai Ulak Bagikan Bansos Beras 10 Kg Kepada Warga

Daerah

Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0416/Bute Lanjutkan Pemasangan Reng Plafon MI Nurul Falah