Wabup Khafid Ajak PSHT Merangin Bersama Bangun Daerah Mutasi Polri: Kapolda Jambi Geser Sejumlah Pejabat dan Kapolsek Rapat Musdes Mangun Jayo Dipimpin Langsung Pj Sekda Tebo Menuju Kota Layak Anak, Pemkab Tebo Gelar Rapat Evaluasi Awal Tingkatkan Kesiapan, Kemenag Tebo Gelar Manasik Haji Dua Hari

Home / Tebo

Rabu, 28 Agustus 2024 - 18:46 WIB

Warga Pulau Temiang Tebo Ulu Ini Dikabarkan Hilang, Pihak Keluarga Khawatir

Orang hilang (Gunawan Harianto, seorang warga Pulau Temiang, Kecamatan Tebo Ulu, Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi)

Orang hilang (Gunawan Harianto, seorang warga Pulau Temiang, Kecamatan Tebo Ulu, Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi)

TEBO, INFONEGERIJAMBI.COM – Gunawan Harianto, seorang warga Pulau Temiang, Kecamatan Tebo Ulu, Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi, dikabarkan hilang pada tengah malam tadi. Kehilangan ini terjadi di Pulau Temiang sekitar pukul 12 malam, saat ia sedang mengendarai motor. Kabar ini disampaikan keluarganya, Juanda, Rabu, 28 Agustus 2024.

 

Juanda mengatakan bahwa Gunawan diketahui keluar rumah sekitar jam 12 malam dan sempat bertemu dengan seorang warga dusun setempat.

 

Pada saat itu, ungkap dia, ia (Gunawan) mengenakan pakaian berwarna kuning dan mengendarai motor Honda Nmax berwarna hitam.

BACA JUGA :  Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0416/Bute Mulai Cat Dinding MCK MI Nurul Falah

 

Menurut informasi dari saksi, kata dia, Gunawan terlihat mengarah ke jalan lintas Padang Lamo dengan tujuan menuju pasar Pulau Temiang.

 

“Terakhir Gunawan masih mengenakan baju kuning dan mengendarai motor Honda Nmax berwarna hitam. Hingga saat ini, keberadaannya masih belum diketahui,” katanya.

 

Sebelum hilang, Gunawan keluar dari rumah almarhum orang tuanya yang terletak di Dusun Bawah, Pulau Temiang, Kecamatan Tebo Ulu.

BACA JUGA :  Wabup Tebo Nazar Efendi Pimpin Safari Ramadhan Ke Desa Medan Sri Rambahan

 

Kepergiannya di malam itu menimbulkan kekhawatiran karena ia tidak kembali atau memberi kabar.

 

Pihak keluarga bersama warga setempat kini tengah berusaha mencari keberadaan Gunawan. Informasi apapun yang dapat membantu menemukan Gunawan sangat diharapkan.

 

“Kami sekeluarga sangat berharap Gunawan dapat ditemukan dalam keadaan selamat. Kami minta kepada siapa saja yang memiliki informasi untuk segera melaporkannya kepada pihak berwajib atau keluarga,” pungkasnya.***

Share :

Baca Juga

DPRD

Terkait Defisit Anggaran, Gemakato dan DPRD Tebo gelar RDP bersama BAKEUDA, BAPALITBANDA serta Asisten III

Berita

Bacabup Afriansyah dorong legalisasi Dompeng dalam acara sosialisasi pencegahan PETI

Politik

Agus-Nazar Bersama Ribuan Warga Senam Bersama HUT Partai Golkar ke 60

Politik

Dukungan Untuk Agus-Nazar Menggema di Betung Bedarah

Daerah

Satgas TMMD Ke-123 Pasang Pintu MCK di Madrasah Ibtidaiyah Nurul Falah

Daerah

Pemkab Tebo Gelar Rapat Inflasi 2025 untuk Antisipasi Cuaca Ekstrem Jelang Idulfitri 1446 H

Berita

Pj Bupati Varial Kukuhkan Kades dan Anggota BPD se Kabupaten Tebo

Daerah

Satgas TMMD ke-123 Kodim 0416/Bute Semangat Mengecat RTLH di Bulan Ramadhan