Adi SK dan Kawan-Kawan Bantah Ikatan Keluarga Minang Dukung Paslon 01 Tim Pemenangan Menawan untuk Kecamatan Nalo Tantan Dikukuhkan PLN lakukan pemutakhiran data pelanggan tingkatkan layanan Dukung Target Swasembada Pangan Nasional, SSDM Polri Siapkan Calon Polisi Dengan _Skill_ dan Program Pertanian Yang Melibatkan Masyarakat Didampingi Ahli Waris, Permohonan Maaf Agus Rubiyanto di Terima LAMJ Tebo

Home / Berita / Daerah / PDIP / Pilbup / Tebo

Sabtu, 8 Juni 2024 - 08:36 WIB

Serius Maju di Pilkada Tebo, Afriansyah Jalani Uji Kelayakan dan Kepatutan di PDI Perjuangan

Infonegerijambi.com, TEBO – Bakal calon Bupati Tebo, Afriansyah mengikuti Uji Kelayakan dan Kepatutan (UKK) atau Fit and Propert Test di kantor PDI Perjuangan Provinsi Jambi, Jumat, 07 Juni 2024.

 

Dia diundang khusus oleh DPD PDI Perjuangan Provinsi Jambi bersama 6 orang bakal calon Kepala Daerah dan/atau Wakil Kepala Daerah Tahun 2024 yang bakal diusung oleh PDI Perjuangan Provinsi Jambi.

 

“Ya, ini baru selesai mengikuti Fit and Propert Test di kantor PDI Perjuangan Provinsi Jambi,” kata Afriansyah.

 

Dia mengaku mendapatkan undangan yang sama dari PKB. Karena jadwal serentak, iapun memutuskan untuk mengikuti Fit and Propert Test di kantor PDI Perjuangan Provinsi Jambi.

BACA JUGA :  Sultan Harap Bisa Ucapkan Terima Kasih Secara Langsung Kepada Kapolri

 

“Kalo PDI Perjuangan digelar di kantor Jambi. Kalau PKB digelar di kantor Jakarta. Jadi waktunya memang tidak bisa serentak,” kata dia.

 

Meski begitu, dia bakal menyurati Desk Pilkada DPP PKB untuk bisa mengikuti UKK susulan.

 

“Mudah-mudahan Desk Pilkada DPP PKB bisa memahami kondisinya dan bersedia meluangkan waktu untuk saya bisa mengikuti UKK susulan,” pungkasnya.

 

Afriansyah pun berharap dapat memenuhi semua tahapan seleksi dari berbagai partai yang mengundangnya, sehingga dapat meningkatkan peluangnya untuk maju dalam Pilkada Tahun 2024 sebagai calon Bupati Tebo.

BACA JUGA :  Batang Pelepat Meradang, Pelaku PETI Gunakan Exstavator Di Dusun Baru Pelepat Diminta APH Bertindak Tegas

 

Perlu di ketahui informasi yang di dapat media ini dari 7 Bacalon yang di undang DPD PDIP Provinsi Jambi yang hadir hanya 4 Bacalon yang terdiri dari 3 kader internal yaitu Afriansyah, Ihsanudin dan Wartono Triyan Kusumo dan dari eksternal PDIP hanya Hamdi yang hadir, sedangkan Yopi, Aspan dan Agus Rubiyanto tidak tampak hadir dalam acara tersebut.***

Share :

Baca Juga

Bungo

Tidak Berselang Lama Rombongan Satpol PP Pergi, PEGASUS Kembali Beroperasi Terkesan Kebal Aturan

Berita

Nama Afriansyah Mulai Di Kenal, Dua Baleho Di Sobek Orang Tidak Dikenal

Berita

Satlantas Polres Tebo Tilang 3 Truk Tronton bermuatan 60 Ton di Jalan Lintas Bungo Tebo

Berita

Sultan Harap Bisa Ucapkan Terima Kasih Secara Langsung Kepada Kapolri

Berita

Demo Tolak Revisi UU Penyiaran, Ini Tuntutan Organisasi IWO TEBO

Politik

Harapan Masyarakat Sungai Abang, Masuk 100 Hari Kerja Agus Nazar Setelah Dilantik

Bungo

Terduga Oknum Honorer Pol PP Pelaku Pelecehan Terhadap Rekan Kerja Wanitanya Dinonaktifkan Sementara Waktu

Berita

Pemuda dari Papua Enos, Ke Tebo Ingin Ketemu SAD